Beraktivitas di luar ruangan di tengah sengatan matahari bisa membuat
tata rias readers berantakan. Berikut ini kiat agar tetap cantik walau
beraktivitas di luar ruangan.
1. Tabir surya, wajib!
Melindungi
kulit dari sengatan sinar matahari sangat penting. Sinar matahari dapat
membuat kulit readers keriput dan menimbulkan bintik-bintik hitam. Pilih
tabir surya yang sesuai. Semakin lama aktivitas readers di luar ruangan,
maka pilih tabir surya dengan kandungan SPF yang besar.
2. Foundation yang tepat
Jangan
gunakan foundation yang tebal (untuk studio). Gunakan yang ringan
sehingga dapat memancarkan keindahan alami kulit readers. Foundation yang
tebal akan rusak saat terkena keringat. Wajah readers malah akan terlihat
belang karenanya. Lebih tepat pilih foundation yang ringan berbahan
mineral.
3. Jenis bedak
Untuk bedak, jangan
gunakan bedak dengan kecerahan warna berbeda dengan kulit readers. Lebih
baik gunakan translucent powder, yaitu bedak yang tak berwarna. Jenis
bedak ini hanya akan menonjolkan cahaya alami di wajah, walau
berkeringat, readers tetap terlihat cantik.
4. Perona pipi dan eye shadow
Pilih
warna perona pipi dan eye shadow yang sama atau hampir sama. Pilih juga
warna-warna yang natural. Hal ini akan mencegah readers terlihat tetap
segar namun tak berlebihan.
5. Maskara tahan air
Tak
ada yang lebih mengerikan dari maskara yang luntur di sekitar mata
wanita. Jangan sampai hal ini menimpa readers. Pastikan maskara pilihan readers tahan air dan keringat.
6. Vitamin bibir
Kecantikan readers akan berkurang karena tampilan bibir kering dan tidak sehat. Sinar
matahari dapat membuat kulit bibir ikut kering. Selalu sedia pelembap
bibir bervitamin di tas readers. Bibir sehat akan membuat readers tampil
sempurna.
Selamat mencoba, readers :D
Sumber: yahooshe!
Thursday, 1 November 2012
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment